Hal-hal yang Tidak Bisa (Saya) Mengerti

Pernah nggak sih kalian mikir sesuatu tapi ujung-ujungnya nggak ngerti juga? Bukan masalah wanita ya, karena emang wanita susah dimengerti (katanya). Bukan pula soal Matematika, karena hitung-hitunganan pasti ada jawabannya. Lah terus apa dong?


Tips Mudik Bersama Balita

Tips Mudik Bersama Balita. Tahun ini menjadi tahun tersibuk sepanjang karir saya sebagai seorang guru. Hahaha. Padahal ya nggak juga sih. Tahun-tahun sebelumnya juga sibuk banget, bahkan harus pulang sampai larut malam karena ada akreditasi sekolah.

Baca juga: Tentang Akreditasi

Nggak tahu ya, semenjak jadi wali kelas 1 kok waktu buat santai-santai jadi kurang banget. Apa saya yang nggak bisa menikmati hidup? Ataukah ritme jadi guru SD yang pengang kelas kecil itu emang super ribet? (maaf mulai lebay).


Kesibukan saya di sekolah dan suami di kantor menyebabkan jadwal pulang kampung kami sedikit terganggu. Maklum dulu awal-awal menikah dan belum punya anak, kami masih sering pulang. Sekarang mah boro-boro deh, huaaaaaaa. 

Foto di depan kereta api

Review Niagahoster untuk Pemula

Kalau lagi ada waktu luang biasanya kalian ngapain sih? Kalau saya baca-baca berita, review produk, atau gosip. Hahaha. Tapi paling seru kalau baca komentar-komentar dari netizen, biasanya sih lebih menantang karena netizen zaman sekarang ngeri-ngeri. Untung saya lebih memilih no comment dan cari sisi baiknya saja. 

Pernah kapan hari ada yang chat dengan saya karena baca blog tentang review salah satu domain hosting. Ternyata saya butuh referensi lain untuk menjawab chat pembaca baru saya itu. Langsung deh searching review hosting tersebut, baca-baca komentar pelanggan, lalu cari beberapa data yang saya butuhkan.

Drama Sakit Gigi

Beberapa waktu lalu saya pernah menulis status di facebook tentang sebuah pertanyaan. Tentu pertanyaan yang sulit karena pilihannya sama-sama berat, hahaha. Kira-kira beginilah:

Kalau kamu disuruh memilih, lebih baik sakit gigi atau sakit hati? Berikan alasannya!

Coba kita lihat story status facebook dan komentarnya ya!

Yakin Masih Mau Menuliskan Nama Pacar di Skripsi?

Akhir-akhir ini saya berasa menghilang dari peredaran dunia blog ya? Sebenarnya ini efek kecapekan gara-gara beberes rumah. Tiba-tiba Vindy (teman kolab kesayanganku WA), ngajakin lanjut nulis ngobrol asyik. Baiklah, saya emang harus bangun deh kayaknya, nggak boleh malas-malasan menulis lagi. Ok sip!

Berhubung bulan Februari nggak produktif sama sekali, makanya di bulan Maret ini kami sengaja memilih tema yang remeh-temeh saja. Tentu ide dari Vindy ya, saya mana mungkin punya pikiran mau bahas soal “Menulis Nama Pacar dalam Halaman Persembahan Skripsi” hahaha.