Angka 23 yang Penuh Harapan

Assalamu'alaikum :)

Hidup itu pilihan, terkadang sulit sampai waktu yang akan menentukan. Dan inilah pilihan hidupku, berada jauh dari orang tua demi menggapai cita dan cinta. Banyak hal yang aku dapatkan ketika aku harus pergi saat itu. Dulu sewaktu kecil aku sudah ditinggal kedua orang tuaku merantau, sehingga aku tinggal bersama kakek nenek. Kini setelah dewasa giliran aku yang meninggalkan mereka. Sedih memang, tapi namanya jalan hidup tiada yang akan tau kecuali kita sendiri yang berusaha. Inilah awal ceritaku.

Aku punya banyak cita-cita, sewaktu kecil suka bercerita kepada kakek tentang keinginanku menjadi seorang insinyur pembangunan, aku suka menggambar. Di sela-sela pelajaran sekolah aku suka mencorat-coret buku tulisku dengan gambar rumah-rumah atau bangunan lainnya. Saat SD aku ingin sekali menjadi juara kelas, walau tidak dapat juara 1 tapi setidaknya aku selalu masuk 10 besar dan itu bisa aku banggakan kepada orang tuaku. Begitu juga saat SMP dan SMA. Aku bukan tipikal orang yang suka bermain sampai lupa waktu. Aku dulu anaknya kuper, pulang sekolah langsung kembali ke rumah dan belajar, sehingga waktuku banyak ku habiskan di rumah.

Seiring berjalannya waktu aku berubah pikiran mengenai cita-citaku, aku kembali bercerita kepada kakekku, aku ingin sekali menjadi guru, mengabdi kepada negara dan berbagi ilmu kepada anak-anak, sepertinya itu menyenangkan. Tamat SMA aku mengambil jurusan kuliah bidang pendidikan di salah satu universitas negeri di Solo. Hal yang tak terkira waktu itu aku dapat kuliah dan mendapatkan gelar Sarjana. Kakekku sempat berkeinginan untuk melihatku menjadi guru dan mengajar murid-murid, dan aku pun berjanji akan segera menjadi guru supaya kakekku senang. Tapi Allah berkehendak lain, sebelum aku benar-benar menjadi guru Allah sudah memanggil kakekku kembali kepada-Nya. Sedih bukan main waktu itu. Aku mengecewakan kakekku karena belum sempat memenuhi keinginannya. 

Kembali ke pilihan hidup. Sekarang usiaku hampir 23 tahun, tinggal menunggu beberapa hari lagi sampai usiaku mencapai angka 23. Aku lahir tanggal 25 Mei 1990. Saat ini aku merantau di sebuah kota di Bekasi. Sebelumnya aku bekerja menjadi staff administrasi di sebuah perusahaan swasta. Tapi keinginanku untuk menadi guru begitu kuat, terlebih bila mengingat pesan almarhum kakekku untuk segera menjadi guru. Dan Allah Maha Besar dengan rahmat-Nya sekarang aku telah menjadi seorang guru, satu cita-cita sudah tercapai dan aku ucap syukur alhamdulillah untuk itu. Ku persembahkan ini semua kepada almarhum kakek tercinta.

Foto bersama murid-murid tersayang
Kata orang usia 23 itu usia yang sudah matang. 
Ku buka lagi mimpi-mimpiku yang dulu yang belum tercapai. Aku ingin sekali memiliki sebuah yayasan pendidikan, menampung anak-anak miskin yang putus sekolah sehingga mereka dapat mengenyam pendidikan yang sama dengan anak lainnya. Aku juga ingin sekali membahagiakan  orang tuaku, menyekolahkan adikku dan pastinya ingin menjadi pribadi yang lebih baik. Satu lagi aku ingin punya usaha fashion dengan brand sendiri, sekarang baru berjalan kecil-kecilan, harapan ke depannya sih usahaku itu semakin maju, amin. Usia 23 memang menjadi awal tumpuan harapanku untuk mencoba kembali menata hidup yang lebih baik.

Aku juga ingin segera menikah, tapi aku masih takut, tak bisa aku ungkapkan takutnya itu seperti apa. Akh sudahlah, doakan saja aku segera menikah ya. Direstui orang tua dan hidup bahagia aaaaaaamin. Semoga kita semua bisa mewujudkan semua harapan kita masing-masing. I love my life :) :) :)

Selanjutnya ini cerita tentang Ayu Citraningtias, teman baru di dunia perbloggeran, salam kenal ya Ayu. Untuk mengenal lebih jauh tentangnya bisa buka halaman ini !!!.

Tau tidak ternyata aku dan Ayu punya banyak kesamaan:

1. Punya blog yang headernya sama-sama warna pink, so excited sekali lihatnya, aku suka warna pink. Secara keseluruhan blog Ayu sudah bagus, termasuk dalam blog personal, banyak cerita-cerita di dalamnya, ada curhatan, promosi dagangan dan ada juga cerpen-cerpen singkat, nice blog deh.

2. Sama-sama merantau di Cikarang. Wah, gak nyangka ya? kostmu sebelah mana Ayu? siapa tau kita ketemu di jalan bisa saling menyapa. hehehehe, jaga diri baik-baik ya, kan kamu sendirian.

3. Sama-sama punya bisnis di bidang fashion. Ini juga suatu kebetulan, Ayu punya usaha fashion "Gendhis Boutique" dan usaha kuliner "Nyonya Gendhis", kalau usahaku hampir sama punya Ayu, tapi aku pakai lebel sendiri "Mein Sweet Wear". Semoga sukses selalu usahanya ya Ayu.

4. Mempunyai ibu yang single fighter juga, oh yang ini tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata, tetap semangat aja dalam menjalani hidup ya.

5. Kakek kita sama-sama sudah meninggal, yang sabar ya Ayu, seperti dalam postinganmu kematian memang tidak ada yang tau kapan datangnya.

6. Suka memasak, ternyata Ayu suka masak juga ya? tetep selalu belajar ya supaya masakannya menjadi lebih enak lagi dan bervariasi.

7. Terakhir aku dan Ayu seumuran, yeeyyeyeye :)

Kurang lebih itu saja, selanjutnya harapanku buat Ayu mudah-mudahan di umur menjelang 23 tahun ini menjadi lebih baik lagi, sehat selalu, dapat mencapai cita-cita yang diinginkan dan segera menikah ya. Baik-baik sama 'mamasnya' dan tetap berkarya. Amin.

25 komentar

  1. Aku suka banget bacain blog ini. Aku suka banget baca tulisan yang rapi kayak gini. (Efek sempet kuliah sastra sebelum pindah ke accounting.) Kak Mei guru sih ya, jadi tulisannya teratur banget...

    Anyway, happy birthday in advance! Wish all your dreams come true.

    BalasHapus
    Balasan
    1. waaaa makasih ya Nissa :)
      emg kmu dlu kuliah sastra apa??

      okee sip thankyu bgt

      Hapus
  2. waaaaaaaaaah,,,,Mbak Mei ikut giveaway ini juga ya, keep fighting deh Mbak! Keren lah berjuang sendirian. Semoga bisa menjadi guru yang handal and be the best teacher!! Biar kakeknya bisa banggaaaa...:D

    Semangat dan sukses GA nyah!

    BalasHapus
    Balasan
    1. ku doain aja moga menang mei... cemungudddddd :D

      Hapus
    2. @meykke: iya alhamdulillah, makasih bgt doanya ya, yup aku ikutan, km juga kan? hihihiii

      @pasnem: aaamin,,, eaaaaa hehhee

      Hapus
  3. Aku di jalan kasuari, cikarang baru mbak.. hayukk maen ke kosanku :)

    Terharu baca tulisan ini. kesamaan cerita memang bukan kebetulan tapi Allah telah mengaturnya sedemikian rupa :D

    terima kasih mbak sudah ikutan.. dan selamat ulang tahuunnnn ^.^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jalan Kasuari tu mana ya>? hmmmm hehehe

      iya betul, Allah pasti punya rencana indah buat kit :)

      sama2 yaaa.. met ultah juga

      Hapus
  4. dan makin berkembang bisnis fashion nya. keren. coba deh lokasimu di sekitarku..duh pasti aku sudah berguru ke kamu soal fashion ^^

    BalasHapus
  5. wah...komenku yang sebelumnya di atas ilang...

    sukses buat GA nya...keep fighting juga tuk cita2mu ya mei..
    :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. aaamin, makasih ya Ina sayang :)
      haiaaah aku ga pandai2 amat dibidang fashion kok

      siiip thank, sukses juga buat GAmu

      Hapus
  6. Waaaah, bentar lagi Kak Mei ulangtahun..
    Asikkkk...
    Bagi-bagi kado ya Kak :3

    Semoga semua cita-citanya Kak Mei terwujud..
    Aamiin..
    Semoga menang GA juga ya Kak ( '-')9

    BalasHapus
    Balasan
    1. makasih ya evaaaa
      loh kado? harusnya kamu yg ngasih kado ke aku hmmm

      aaamin amin

      Hapus
  7. Wahhh bertambah usia...
    Semoga menang GA nya ya mbaaa.... semangat

    BalasHapus
  8. WAAAH, KAK MEI ANAK BEKASIH JUGA NIH.
    selain jadi guru, aktif jadi volunteer gak kak?

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya Nizam, kmu bekasinya mana nih???
      salam kenal
      belum nih, pengin sebenere jadi volunteer tapi ga tau mau gmna, ada wadah yg menaungi ga ya?

      Hapus
    2. Aku di pondok gede kak !
      tergantung, dikau maunya berkecimpung dimana.
      kalau untuk pendidikan ada @AkademiBerbagi / @IDberkibar
      kalau pengen belajar berkebun @BekasiBerkebun

      banyak kok \o/

      Hapus
  9. ajarain aku jadi guru kak mei, hehe mulia sekali pengen buat yayasan buat nampung anak2 miskin yg sangat butuh pendidikan tapi keterbatasan dana. semoga itu terwujud. amin

    BalasHapus
    Balasan
    1. ya ampuuun makasih bgt yaaa
      amin amiiin
      pengin bgt wujudin itu,,

      Hapus
  10. berarti kak mei, menemukan mimpi kak mei ketika kuliah yak....
    semoga cepet nikah yakk, undang' kalo perlu :p
    kalo perlu kapan'' ceritain dari awal membangun bisnis fashionnya kak mei....
    panjang umur yak, smoga menjadi lebih baik

    BalasHapus
    Balasan
    1. mungkin hehhee
      aamin makasih bgt
      wah undang kamu ya? rumahmu jauh gak Zim?
      aku undang lewat grup aja deh xixiixix

      aaamin

      Hapus
  11. ciee bu guru mau ulang tahun, traktirannya ya bu jangan lupa xD
    semoga menang GAnya bu guru ntar hadiahnya bagi-bagi yaa huehehehe :))

    BalasHapus
    Balasan
    1. lah mala minta traktir hmmm
      bagi kado dlu sini xixixiix

      aamin makasih Ditsaaa

      Hapus
  12. sekedar blogwalking aja :)

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung, silakan berkomentar dengan sopan ya. Jangan lupa follow ig/twitter juga di @meifariwis